Rabu, 31 Oktober 2018 harga bahan pokok di sejumlah pasar di kota Pekanbaru relatif stabil.
Untuk harga ayam potong harga masih Rp 22 ribu/kg, harga daging sapi masih turun di harga Rp 110 ribu/kg, dan harga telur ayam Rp 1.500 per butir.
Bawang merah dan bawang putih Rp 20 ribu/kg, cabe rawit Rp 48 ribu/kg, cabe hijau Rp 36 ribu/kg, cabe merah asal Bukittinggi Rp 48 ribu/kg dan cabe merah asal Medan Rp 40 ribu/kg.
Dari rincian harga tersebut tidak ada kenaikan dan penurunan yang tajam terhadap harga sembako hari ini.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) kota Pekanbaru, Drs Ingot Ahmad Hutasuhut menyebutkan kestabilan harga disebabkan monitoring yang rutin.
“Jadi pantauan harga yang rutin kita lakukan, itu membuat peluang para spekulan untuk bermain harga jadi kecil,” ujarnya.